PEMBERITAHUAN AKUN LINE: ID LUCID DREAM

Salam!

Sebelumnya kami ingin mengucapkan mohon maaf sebesar-besarnya atas segala ketidaknyamanan para pembaca, karena blog dan berbagai akun Indonesian Lucid Dream (ILD) lainnya yang tidak aktif. Namun, kali ini kami akan coba mewadahi secara lebih dekat pembaca dan para peminat Lucid Dream melalui pembuatan akun Line official ILD: ID Lucid Dream.

Ada apa saja di akun line tersebut?

Mulai saat ini kami akan berusaha memberikan update terbaru terkait dengan dunia lucid dream, termasuk yang sedang kami dalami: korelasi sains dan lucid dream yang merujuk pada jurnal-jurnal internasional.

Karena ternyata, tahukan kamu ada penelitian ilmiah yang menguji hubungan antara perilaku dan intensitas lucid dream? Atau, sejauh mana mimpi itu muncul sebagai proyeksi "keinginan" terdalam dari diri kita? Atau bahkan kamu mau tau bagian otak mana yang sebetulnya bekerja ketika kamu sedang lucid dream? Semuanya dapat dijelaskan secara ilmiah, jadi mari kita bersama belajar kritis dan menjadikan diri semakin positif dengan menghilangkan ketakutan kita terhadap mimpi yang "gaib" dan "menakutkan", karena ternyata semuanya berasal dari dalam diri kita, dari pikiran kita!

Jadi, konten akan lebih variatif dan di update secara berkala, yang meliputi:  
- Teknik-teknik induksi;
- Sains dan lucid dream;
- Sharing pengalaman lucid dream;
- Informasi aplikasi induksi lucid dream;
- Quotes-quotes induktif dan inspriratif terkait mimpi; hingga 
- Konsultasi terbuka (pada waktu tertentu).

Bagaimana cara gabungnya?

Caranya mudah, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Pastikan kamu sudah punya Aplikasi Line di perangkat IOS maupun Andorid kamu.  
  2. Selanjutnya, buka akun Line kamu dan masuk pada bagian "Tambah Teman" / "Add Friends"
  3. Terdapat dua cara untuk menambahkan ID Lucid Dream sebagai teman:
 
  • Melalui "QR Code" , dengan cara scan gambar QR Code di bawah ini. Maka, akan secara otomatis ditampilkan akun Line ID Lucid Dream, dan silahkan langsung tambahkan sebagai teman. Atau, jika kamera anda bermasalah, simpan gambar QR Code di bawah ini, lalu ketika masuk ke menu QR Code, pilih mode "Dari Gallery", lalu klik dan upload pada gambar QR Code yang telah anda simpan tersebut. *Jika gambar tidak terlihat, klik tulisan ini.



  •  Melalui  "User ID", klik pada bagian tersebut, lalu masukkkan kode sebagai berikut: @ewd1761o. JIka berhasil, maka akun Line ID Lucid Dream akan langsung muncul.

Jika masih terdapat kendala teknis maupun non-teknis, atau ingin bertanya terlebih dahulu terkait lucid dream, silahkan beritahu kami pada kolom komentar di bawah, atau dapat juga melalui email indonesianluciddream@gmail.com.

Mari bersama-sama jadikan diri kita lebih positif dan kreatif melalui mimpi!

Terima kasih!


Teknik-Teknik Induksi Lucid Dream

*UPDATE: 
Silahkan Tambahkan kami melalui Line Official melalui link berikut: http://line.me/ti/p/%40ewd1761o
Kami akan berusaha kembali update disana! Lebih lanjut, silahkan baca tautan berikut: Akun Line Official

Pada umumnya teknik induksi ini dibagi secara 2 garis besar :

Wake Induce, adalah teknik masuk lucid dream dengan induksi kesadaran. (wake).
Dream Induce, adalah teknik masuk lucid dream dengan induksi mimpi. (dream).

--------------------------------------

  • WAKE INDUCE

A. WILD (Wake Induced Lucid Dreams), adalah teknik yang dilakukan dengan 'kesadaran' orang terebut untuk masuk ke fase lucid. Atau dengan kata lain kita tidak tidur dalam arti sebenarnya dan tetap terjaga hingga melewati fase REM (Rapid Eye Movement) dan Sleep Paralyze yang dimana akan langsung terhubung ke dunia lucid.
* Langkah-langkah :
1. Relaks, dan tanamkan secara tegas sebelum tidur bahwa 'saya akan melakukan lucid dreaming'.
2. Pejamkan mata, visualisasikan hal yang tidak membutuhkan imajinasi atau emosi tinggi (seperti gradasi warna, landscape, dll). Tetap usahakan diri anda agar tetap terjaga dan tidak terbawa untuk masuk ke deep sleep.
3. Nikmati segala fase yang dirasakan, entah itu getaran/tarikan/dll. Jangan pernah berontak ketika fase ini terjadi.
4. Anda akan segera masuk ke fase sleep paralyze, hal terpenting adalah jangan memunculkan rasa takut anda sedikit pun disini. Ini fase dimana anda seolah terbangun, tetapi tidak dapat menggerakan anggota tubuh anda.
5. Tunggu beberapa saat. Tidak lama kemudian anda akan merasa terjatuh ke dalam lubang dan visualisasi anda akan blur/gelap.
6. Sekarang silahkan coba gerakkan anggota tubuh anda, berhasil bukan?

B. FILD (Finger Induced Lucid Dream), adalah teknik yang ditemukan oleh member DreamViews bernama hargarts. Teknik ini dilakukan dengan bantuan gerakan-gerakan jari yang akan membantu kita untuk masuk ke fase lucid.
* Langkah-langkah :
1. Set alarm sekitar 2-3 jam setelah anda tertidur, lalu bangun.
2. Cobalah relaks, pejamkan mata.
3. Sekarang gerakkan jari jemari anda (jari telunjuk & tengah) keatas dan kebawah seolah anda sedang bermain piano. Lakukan dengan perlahan tanpa mengeluarkan energi berlebih.
4. Setelah sekitar 20-30 detik, lakukan reality check dengan cara nose plugging (menutup lubang hidung), jika anda bisa bernafas, berarti anda telah masuk ke dalam dunia lucid. Tapi jika anda gagal, cobalah tidur selama beberapa menit terlebih dahulu, lalu ulangi cara ini dari awal.

C. CILD (Chakra Induced Lucid Dream), adalah teknik yang menggunakan bantuan Third Eye Chakra untuk mencapai fase lucid dream. Posisi mata ketiga ada di antara kedua alis mata.
* Langkah-langkah :
1. Posisikan mata anda ke Third Eye, perhatikan baik-baik, tahan posisi mata anda dan pejamkan.
2. Setelah terpejam afirmasikan diri anda bahwa saya akan melakukan lucid dreaming, lalu visualisasikan diri anda sedang berada pada fase lucid.
3. Jika setelah kira-kira 3 menit anda belum juga tertidur, buka mata, kembalikan dalam posisi normal dan cobalah kembali tidur.
P.S : Teknik ini belum tentu cocok untuk semua orang, jika dirasa kurang nyaman dimohon untuk tidak dilakukan.

Apa itu Lucid Dream?

*UPDATE: 
Silahkan Tambahkan kami melalui Line Official melalui link berikut: http://line.me/ti/p/%40ewd1761o
Kami akan berusaha kembali update disana! Lebih lanjut, silahkan baca tautan berikut: Akun Line Official

Apakah anda pernah merasa bahwa dapat mengendalikan mimpi?
Mimpi terlihat nyata dan anda adalah bagian dari itu?
Apa yang anda rasakan? Apakah terkejut, atau malah kebingungan?
Yap, itulah yang disebut dengan Lucid Dream. Secara harfiah memiliki arit mimpi yang jelas/nyata, sebuah permainan virtual mimpi yang hanya bermodalkan pikiran, imajinasi dan konsentrasi , dimana kita menjadi kreator dan pemeran utama dari sebuah mimpi yang bersifat infinity. Tidak perlu ilmu khusus atau kekuatan supranatural untuk melakukannya, karena semua ini murni science dan logis.

Tidak hanya itu..
Bahkan Lucid Dream memungkinkan anda untuk mengatur skenario mimpi dari awal hingga akhir, atau dengan kata lain anda adalah seorang aktor, sutradara sekaligus produser dalam satu film. Mungkin dibenak kita selalu ada rasa penasaran, bagaimana sih rasanya terbang? Gimana sih rasanya jadi spiderman? Gimana sih rasanya naik mobil Porsche Cayman? Atau mungkin gimana sih rasanya bertemu dengan John Lennon, Barrack Obama, Che Guevara, Madonna, orang-orang masa lampau, atau yang lainnya secara langsung dihadapan kita?
Walaupun memang dapat dikatakan mereka hanya sekedar proyeksi virtual, tapi sadarkah anda bahwa berarti ini adalah 'game' terbaik di muka bumi ini? Even you don't need a console!


Bukan sekedar permainan..
Walaupun mungkin dapat dipastikan 99% orang yang pertama kali melakukan lucid dream akan melakukan hal-hal konyol yang tidak dapat dilakukan di dunia nyata, tetapi ada sesuatu yang 'luar biasa' yang berarti disia-siakan jika kita hanya menggunakan hal ini untuk bersenang-senang. Lucid Dream sendiri dibagi menjadi beberapa level lucidity, dimana semakin tinggi tingkat lucidity-nya semakin bebas dan leluasa anda dapat melakukan proyeksi untuk pemunculan objek dan sejenisnya. Dengan kata lain, ketika kita mencapai tingkat lucidity paling tinggi kita menjalani kehidupan di mimpi mungkin hampir 80% persis dengan di kehidupan nyata, entah itu dari saraf-saraf yang terasa aktif bekerja, visual yang baik, indra perasa, pendengar, atau peraba yang mungkin sama seperti keadaan normal ketika kita hidup di 'dunia nyata'. Dan sudah barang tentu jika hal ini terus dikembangkan akan menjadi prospek yang baik untuk kepentingan masyarakat kelak, entah itu sebagai terapi, meditasi, atau yang jenis jasa lainnya.

About Us:


Blog ini adalah wadah dunia maya bagi Lucid Dreamers Indonesia.
Bermula dari sebuah artikel pada salah satu forum ternama Indonesia yang akhirnya mengembangkan info dan terminologi Lucid Dream secara lebih luas. Yang pada akhirnya hal tersebut mempertemukan kami para dream bender's, yang memiliki pandangan, visi, dan misi yang sama atas arti seni dan kesenangan mengkreasi mimpi.


@ Indonesian Lucid Dreamer. Diberdayakan oleh Blogger.